Pada tahun ini, Brilli Kids Leadership School menyelenggarakan kegiatan tahunan “Kelas Orangtua Pembelajar” yang dihadiri oleh 250 peserta dari orang tua siswa KB-TK-SD. Dengan tema Parenting with Leadership, acara ini menghadirkan Nina Yuliana, seorang Education Practice Expert dari Leader in Me, yang memberikan wawasan mendalam mengenai pentingnya penerapan konsep kepemimpinan dalam mendidik anak di rumah.
Yang menjadikan acara ini begitu istimewa adalah keterlibatan para Leaders dari jenjang Playgroup, Kindergarten, hingga Elementary sebagai panitia utama. Sebanyak 50 siswa terpilih melalui proses rekrutmen, di mana setiap anak menunjukkan antusiasme tinggi untuk mengambil peran penting dalam acara ini. Peran-peran tersebut termasuk MC, Student Choir, Patrol Leader, Greeter, Registration, Konsumsi, hingga tim Dokumentasi untuk foto dan video.
Proses seleksi dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai aspek seperti kedisiplinan, tanggung jawab, kemampuan komunikasi, kerja sama tim, serta leadership. Melalui diskusi dan wawancara, siswa diminta untuk mengemukakan alasan mereka ingin berpartisipasi serta bagaimana mereka akan mengatasi perasaan jika tidak terpilih. Seleksi ini memberikan pengalaman berharga bagi para siswa dalam mengasah keterampilan kepemimpinan mereka.
Acara ini berlangsung dengan sangat baik dan penuh semangat. Kolaborasi antara siswa dan pihak sekolah menciptakan suasana yang hangat, serta memberikan pengalaman langsung bagi anak-anak untuk belajar memimpin dan berkontribusi dalam kegiatan yang melibatkan komunitas sekolah.
Harapannya, melalui kegiatan ini, para orang tua dapat semakin menyelaraskan penerapan konsep Leader in Me di rumah sehingga tercipta sinergi yang kuat antara pendidikan di sekolah dan di rumah.
Sampai jumpa pada Kelas Orangtua Pembelajar tahun depan!